PERTUKARAN PELAJAR

D-IV SISTEM INFORMASI
PERTUKARAN PELAJAR
DESKRIPSI

Pertukaran mahasiswa adalah program pengumpulan kredit semester yang dapat dilakukan oleh mahasiswa UM pada perguruan tinggi di luar UM, baik dalam maupun luar negeri. Mahasiwa dapat memilih perguruan tinggi di Indonesia khususnya perguruan tinggi yang telah menjalin kerjasama pertukaran mahasiswa dnegan UM. Program pertukaran mahasiswa mempunyai karakteristik dan kekhasan dalam penyelenggaraan akademik dan atmosfir akademiknya. Atmosfir akademik, proses pembelajaran, kegiatan kemahasiswaan, dan budaya yang dekat dengan kehidupan kampus merupakan sumber belajar yang baik untuk mahasiswa dalam meningkatkan rasa nasionalisme dan pemenuhan kapabilitas belajarnya. Oleh sebab itu, pertukaran mahasiswa antar perguruan tinggi sangat penting dalam mengumpulkan kredit semesternya.

UNIT PENGELOLA

Bidang Kerjasama Industri

KOMPONEN PELAKSANA PROGRAM
  • Program Studi
  • Mahasiswa
PELAKSANAAN PROGRAM
  • Pendaftaraan dan Penerimaan
  • Pelaksanaan
  • Monitoring
KETENTUAN MAHASISWA INBOUND DAN OUTBOUND

Mahasiswa Semester 1 - 6

TUJUAN

Meningkatkan wawasan kebangsaan, integritas, dan kapabilitas mahasiswa sebagai warga masyarakat yang mencintai tanah air negara kesatuan bangsa Indonesia

UNDUHAN

Form Pendaftaran Pertukaran Pelajar

Daftar